10 September 2023

Training Menyusun Dokumen ISO 17025

Perencanaan sistem manajemen laboratorium hendaknya melibatkan peran aktif personel-personel kunci laboratorium dan kemudian dituangkan secara tertulis dalam suatu dokumen. 

Dokumen sistem manajemen perlu disusun secara sistematis agar dapat menterjemahkan dengan baik kehendak (kebijakan) manajemen puncak ke dalam prosedur-prosedur operasional untuk diimplementasikan. Demikian juga harus dirancang sarana yang sesuai untuk memfasilitasi kebutuhan untuk merekam hasil penerapan prosedur-prosedur tersebut, karena rekaman adalah bukti terkuat bahwa prosedur telah diterapkan, dan sistem telah berjalan.



Training bertujuan untuk meningkatkan pemahaman peserta dalam teknik menyusun dokumen persyaratan kompetensi laboratorium berstandar ISO/IEC 17025:2017. Di dalam training ini akan dibahas secara detail teknik penyusunan dokumentasi dari level 1 (panduan mutu) hingga level 4 (formulir).

Bagi yang ingin tahu cara menyusun dokumen ISO/IEC 17025, dari level 1: panduan atau manual hingga level 4: formulir, daftar segera training ini. Contoh dokumen dibagikan saat training.

Apabila Anda ingin membaca penjelasan training, baca silabus training

No comments:

Post a Comment